Gemalantang.com - Selama tiga tahun terakhir ini kasus penderita HIV Aids di Kabupaten Batanghari mengalami peningkatan.
Berdasarkan data Dinas Kesehatan (Dinkes) Batanghari ada sebanyak 53 kasus penderita HIV Aids di Kabupaten Batanghari yang menjadi pemantauan khusus Dinkes Batanghari.
Sebanyak 53 kasus penderita HIV Aids yang terdeteksi di Kabupaten Batanghari, kasus ini mengalami peningkatan signifikan dari tiga tahun sebelumnya hanya berjumlah 24 kasus.
Nurjali Kabid P2P pada Dinkes Kabupaten Batanghari membenarkan jumlah kasus HIV Aids di Batanghari, hingga saat ini terdeteksi berjumlah 53 kasus.
" Kasus HIV Aids di Batanghari berjumlah 53 kasus, ini meningkat dari tiga tahun sebelumnya yang berjumlah 24 kasus," ungkapnya Senin (17/01/2023)
Nurjali menjelaskan untuk mengantisipasi penyebaran HIV , ini dari survei dan sample terakhir yang diambil 60 responden di Lapas Klas B Muara Bulian yang sampai saat ini masih menunggu hasil sampel tersebut.
"Sample terakhir kita ambil di Lapas Muara Bulian, dengan jumlah responden sebanyak 60 sample, namun kita masih menunggu hasilnya," sebut Nurjali
Sejauh ini belum mengetahui secara pasti penderita HIV Aids yang diderita di dapatkan dri mana, berkemungkinan mereka terjangkit HIV Aids dari luar daerah.
" Penderita HIV Aids terus melalui pantauan kita, namun kita belum mengetahui secara pasti, dimana mereka terjangkit HIV Aids, berkemungkinan didapatkan dari luar daerah," sebutnya.
penderita HIV Aids biasanya disebabkan dengan terus melakukan gontta ganti pasangan hubungan sex. Selain itu penggunaan narkoba dengan satu jarum suntik, penyebab ini sangat rentan terserang virus HIV Aids. (RYD)