Gemalantang.com Saat ini seluruh atlet tengah berjuang semaksimal mungkin di ajang Porprov Jambi Ke-XXIII ini.
Seluruh Kabupaten/ Kota dalam Provinsi Jambi mengirimkan ratusan atlet untuk ikut pada pertandingan Porprov Jambi Ke-XXIII.
Tak terkecuali Personel Satbrimob Polda Jambi juga ikut ambil bagian, dan kembali menorehkan prestasi dalam Porprov Jambi XXIII Jambi tahun 2023 pada Cabor Tarung Derajat.
Tiga personel Satbrimob Polda Jambi tersebut berasal dari Kompi 3 Batalyon B Pelopor dan juara dari pertarungan final dan penyerahan Mendali.
Dansat Brimob Polda Jambi Kombes Pol Nadi Chaidir melalui Danyon B Pelopor Satbrimob Polda Jambi AKBP Wan Agus Hendrawijaya menyampaikan bahwa untuk Personel Satbrimob Polda Jambi yang mengikuti Cabor Tarung Derjat, Porprov XXIII Jambi ada 4 Personel, yang mana Tiga diantaranya berhasil menorehkan prestasi.
Dijelaskan secara rinci, untuk 4 (Empat) Personel Kompi 3 Batalyon B Pelopor yang mengikuti Porprov XXIII Jambi Cabor Tarung Derajat adalah Briptu Edo Fernando, Briptu Ego gustian, Briptu Linggar Anom W dan Bharaka Reki Satria yang mana mereka telah mengikuti pertarungan final Tarung Derajat.
Sedangkan untuk yang mendapatkan juara adalah Briptu EFernando do mendali emas, Briptu Ego Gustian mendapatkan mendali perak dan terakhir Bharaka Reki satria mendapatkan mendali perunggu.
” Semoga dengan perolehan medali emas, perak, dan Perunggu ini terus dipertahankan dan tetap jaga kekompakan serta jaga nama baik kesatuan dengan terus meningkatkan profesionalitas dan kemampuan di ajang Porprov Jambi Ke-XXIII ini," katanya.